Breaking News

Translate

Selasa, 24 Maret 2015

Cara membuat makalah



“Assalamualaikum Sahabat-sahabatku”
Bagi sahabat yang belum memahami cara membuat makalah atau karya ilmiah lainnya, ni ada teknik penulisan makalah yang saya kutip dalam buku (Pedoman Penulisan Karya Ilmiah)
Yang diterbitkan oleh STAIN Press 2014
“Dibaca dulu, lalu dipahami, kemudian dipraktikkan”


A.    Tata Letak dan Teknik Penulisan
1)      Ukuran Kertas dan Manginasi
Tulisan latin menggunakan huruf (font) Times New Roman ukuran:
·         14pt untuk judul halaman sampul
·         12pt untuk sub bab
·         12pt untuk teks dalam tabel
·         10pt untuk catatan kaki (foot note)
Tulisan Arab menggunakan huruf traditional Arabic ukuran:16

Format penulisan mengikuti rata kiri kanan (justified), contoh:
            Fase kedua adalah fase cononical atau proposional. Era agama-agama besar dunia masuk dalam kategori tradisi cononical ini. Kehadiran agama-agama Ibrahimi,dan juga agama-agama di timur, yang pada umumnya menggunakan panduan Kitab Suci (the sacred text) merupakan babak baru tahapan sejarah perkembangan agama-agama di dunia.
           
            Kertas yang digunakan adalah HVS A4 (29,7 cm x 21,0 cm). Pengetikan dengan spasi ganda dan hanya untuk satu muka halaman (tidak bolak-balik).
              4 cm

    4 cm
                          3 cm

3 cm

2)      Nomor Halaman (Paginasi)
a.       Bagian pembuka (halaman judul, kata pengantar,daftar isi, dst.) diberi nomor halaman dengan angka romawi kecil (i,ii,iii,iv,v, dst.) diletakkan pada bagian bawah-tengah.
b.      Bagian Isi (teks), menggunakan nomor angka (1,2,3,4,5, dst.) halaman bisa diketik pada bagian kanan atas.
B.     Langkah Pengutipan Model Footnote
Untuk menuliskan identitas sebuah buku, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Nama penulis harus ditulis sesuai nama aslinya, kemudian diikuti koma, judul buku yang ditulis miring atau digarisbawahi, kurung buka, tempat penerbit, titik dua, nama penerbit, koma, tahun penerbit, kurung tutup, koma, nomor halaman dan titik. Contoh:
1Mitsuo Nakamura, The Crescent Arises Over the Bnyan Tree (Yogyakarta: Gajah Mada University Press, 1983), 60.

Jika terdapat kutipan lagi dari buku tersebut, maka kutipan berikutnya ditulis Ibit, titik, koma, halaman, titik.
1Mitsuo Nakamura, The Crescent Arises Over the Bnyan Tree (Yogyakarta:           Gajah Mada University Press, 1983), 60.
2Ibit., 62.
3Ibit., 59.

C.    Daftar Pustaka
Semua sumber yang dipakai sebagai rujukan dalam penulisan makalah atau karya ilmiah lainnya harus dicantumkan dalam daftar pustaka. Dan nama pengarang dibalik dan dikasik koma. Contoh penulisan daftar pustaka sbb.:
Basyr, Ahmad Azhar. 1993. Refleksi Atas Persoalan Ke-Islaman.  Bandung: Mizan.
Hasan, Fuad. 1997. Heteronomia. Jakarta: Pustaka Jaya.

Kalau sudah paham langsung dipraktikan ya ...!!

NB: Mohon masukan atau kritikan dari sahabat sekalian, karena kritikan sahabat adalah semangat buat saya! Dan kunjungi juga www.bonanxz-diamond.blogspot.com tentang makalah dan artikel tentang AGAMA / EKONOMI DAN BISNIS ISLAM.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Designed By